Implementasi Kurikulum Merdeka pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMP Islam Andalusia Kebasen, Banyumas
DOI:
https://doi.org/10.56832/pema.v5i2.934Keywords:
Kurikulum Merdeka, Pendidikan Agama Islam, Profil Pelajar PancasilaAbstract
Kurikulum Merdeka ialah kurikulum yang berbasis karakter, kompetensi, dan kreativitas yang banyak disebut sebagai Kurikulum prototipe. Masyarakat berharap Kurikulum Merdeka mampu mengubah sistem pendidikan yang ada di Indonesia dan menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas. Implementasi Kurikulum Merdeka di SMP Andalusia sudah berjalan sejak diberlakukannya Kurikulum Merdeka di tingkat sekolah dasar hingga menengah oleh Menteri Pendidikan. Kurikulum Merdeka yang memiliki tujuan untuk mengembangkan kompetensi kognitif, efektif, dan psikomotorik siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Penelitian ini menerapkan metode kualitatif dengan data yang diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari implementasi kurikukum Merdeka pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Andalusia sudah berjalan sesuai yang diharapkan oleh kepala sekolah, guru, dan pengawas. Untuk pembelajaran terdiri dari Intrakurikuler secara tatap muka, Kokurikuler melalui projek yang menunjang Profil Pelajar Pancasila dan ekstrakurikuler yang dapat diikuti oleh siswa sesuai dengan keinginan dan bakatnya.Downloads
Published
2025-06-21
How to Cite
Azizah, R. N., Fuadi, M. A., & Pratiwi, T. T. (2025). Implementasi Kurikulum Merdeka pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMP Islam Andalusia Kebasen, Banyumas. PEMA, 5(2), 296–304. https://doi.org/10.56832/pema.v5i2.934
Issue
Section
Table of Content | Articles









