Analisis Kontribusi Pendapatan Usahatani Kangkung pada Petani Padi Mojomalang Parengan Tuban
DOI:
https://doi.org/10.56832/edu.v5i2.1414Keywords:
Kangkung, Kontribusi, UsahataniAbstract
Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui kontribusi pendapatan usahatani kangkung. (2) Menganalisis kelayakan usahatani pada petani padi desa Mojomalang kecamatan Parengan kabupaten Tuban. Penentuan tempat penelitian dilakukan secara sengaja (purposif) dengan mempertimbangkan bahwa usahatani kangkung ini berada di desa Mojomalang. Sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 30 responden. Metode penarikan sampel yang dilakukan adalah Purposive Sampling. Pada penelitian ini untuk perhitungan menggunakan analisis kontribusi, analisis biaya, serta analisis R/C ratio bertujuan untuk mengukur kelayakan usahatani dengan membagi total penerimaan dan bertujuan untuk mengetahui kelayakan apakah usahatani layak untuk dikembangkan atau tidak. Hasil analisis data, diperoleh kesimpulan sebagai berikut 1) Kontribusi yang diberikan dari usahatani kangkung biji dalam satu kali tanam 34% yang terhitung cukup meski tidak terlalu besar. 2) Usahatani kangkung biji layak diusahakan dengan nilai R/C 1,85 yang berarti menguntungkan.
References
Erwandri, E., Sophia, & Asaibani. (2022). Kontribusi Pendapatan Usahatani Padi Sawah Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Petani Di Desa Selat Kecamatan Pemayung Kabupaten Batang Hari. Nusantara Hasana Journal, 2(5), 7–19. http://nusantarahasanajournal.com/index.php/nhj/article/view/279
Gias Djafar, A., Murtisari, A., & Saleh, Y. (2021). Analisis Pendapatan Usahatani Kangkung Darat di Desa Bulotalangi Kecamatan Bulango Timur Kabuoaten Bone Bolango. Jurnal Agrinesia, 3(2), 74–79.
Pata, A. A. (2019). Kontribusi Usahatani Kedelai Terhadap Pendapatan Petani (Studi Kasus di Desa Sambueja Kecamatan Simbang Kabupaten Maros). AGROVITAL?: Jurnal Ilmu Pertanian, 4(2), 47. https://doi.org/10.35329/agrovital.v4i2.495
Paulus, A. L., Wangke, W. M., & Moniaga, V. R. B. (2015). Kontribusi Usahatani Kacang Panjang Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Petani Di Desa Warembungan Kecamatan Pineleng. Agri-Sosioekonomi, 11(3), 53. https://doi.org/10.35791/agrsosek.11.3.2015.9868
Ringo, L. S. (2023). Kontribusi Usahatani Padi Sawah Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Petani Di Desa Ujong Padang Kecamatan Labuhan Haji Barat Kabupaten Aceh Selatan. Jurnal Pertanian Agros, 25(3), 2321–2327.
Saleh, K., & Suherman, S. (2021). Model Kapasitas Petani Padi Sawah dalam Mendukung Ketahanan Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Tangerang. Jurnal Penyuluhan, 17(1), 40–51. https://doi.org/10.25015/17202132887
Saputro, W. A., & Sariningsih, W. (2020). Kontribusi Pendapatan Usahatani Kakao Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Petani Di Taman Teknologi Pertanian Nglanggeran Kecamatan Pathuk Kabupaten Gunungkidul. SEPA: Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian Dan Agribisnis, 16(2), 208. https://doi.org/10.20961/sepa.v16i2.35825
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D (kedua). Alfabeta.
Suratiyah, K. (2015). Ilmu Usaha Tani (Edisi Revi). Penebar Swadaya.
Wahyuningsih, Y. M. (2018). Analisis Sensitivitas Usahatani Kangkung Darat (Ipomea reptans Poir) di Kelurahan Guntung Payung Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru Provinsi kalimantan selatan. Ziraa’ah, 43(3), 293–298. https://ojs.uniska-bjm.ac.id/index.php/ziraah/article/view/1482
Wasdiyanta, W. (2020). ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI KANGKUNG (Ipomoea reptans poir) JALAN SUKAMARA KELURAHAN LANDASAN ULIN UTARA KECAMATAN LIANG ANGGANG KOTA BANJARBARU PROVINSI KALIMANTAN SELATAN. Ziraa’Ah Majalah Ilmiah Pertanian, 45(2), 160. https://doi.org/10.31602/zmip.v45i2.2787
Wildan, A., Santoso, T. H., & Kusuma, S. H. (2018). Kontribusi Usahatani Kangkung (Ipomoea Reptana) Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Di Desa Sukorambi Kecamatan Sukorambi Kabupaten Jember. Agribest, 02(02), 80–86.



