Peran Kecerdasan Emosional dalam Meningkatkan Prestasi Akademik: Suatu Kajian Teoretis
DOI:
https://doi.org/10.56832/edu.v5i2.1542Keywords:
Kecerdasan Emosional, Keterlibatan Belajar, Pendidikan, Prestasi AkademikAbstract
Prestasi akademik selama ini kerap dinilai hanya dari aspek kognitif, padahal terdapat dimensi lain yang turut berkontribusi, salah satunya adalah kecerdasan emosional. Kajian ini bertujuan untuk menguraikan dan menganalisis peran kecerdasan emosional dalam meningkatkan prestasi akademik siswa berdasarkan telaah literatur ilmiah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode tinjauan pustaka sistematis terhadap artikel-artikel ilmiah nasional dan internasional yang diterbitkan dalam rentang tahun 2015 hingga 2025. Hasil kajian menunjukkan bahwa kecerdasan emosional berperan penting dalam menunjang keberhasilan akademik, baik secara langsung melalui kemampuan mengelola emosi dan membangun relasi sosial, maupun secara tidak langsung melalui motivasi belajar dan keterlibatan siswa dalam pembelajaran. Meskipun demikian, hubungan tersebut tidak selalu konsisten dalam semua konteks pendidikan. Kebaruan dalam kajian ini terletak pada pemetaan teoretis menyeluruh mengenai mekanisme pengaruh kecerdasan emosional terhadap prestasi akademik lintas jenjang pendidikan. Simpulan dari kajian ini menegaskan pentingnya integrasi pengembangan kecerdasan emosional dalam sistem pendidikan sebagai bagian dari pendekatan pembelajaran yang lebih holistik.References
Arjuna, A., Prilianto, F., Ariska, M., Sukmara, G. F., & Tarsono, T. (2024). Kecerdasan Emosional Sebagai Katalisator Peningkatan Prestasi Akademik dan Kecakapan Sosial di Era Digital. Didaktika: Jurnal Kependidikan, 13(001), 761-768. https://doi.org/10.58230/27454312.1355
Bereded, D. G., Abebe, A. S., & Negasi, R. D. (2025). Emotional intelligence and academic achievement among first-year undergraduate university students: the mediating role of academic engagement. Frontiers in Education, 10(1567418), 1-15. https://doi.org/10.3389/feduc.2025.1567418
Harahap, K., Nurhayati, N., Arafat, A., & Hatchi, I. (2024). METODE PENELITIAN. Medan: PT Media Penerbit Indonesia.
Ibrahim, I., Randabunga, B., & Gultom, R. (2023). Peranan Kecerdasan Emosional Terhadap Prestasi Belajar Siswa. Davar: Jurnal Teologi, 4(2), 97-115. https://doi.org/10.55807/davar.v4i2.115
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nasional. (2017). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Pusat Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Martha, A. (2025). Metodologi Penelitian Pendidikan : Kualitatif, Kuantitatif dan Mixed Methods pada Era Digital. Padang: Takaza Innovatix Labs.
Mukhlisa, P., Yohenda, S., Yanti, U., & Yarni, L. (2023). Kecerdasan Emosional/Emotional Intelligence (EQ). Atmosfer: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, Budaya, Dan Sosial Humaniora, 2(1), 115–127. https://doi.org/10.59024/atmosfer.v2i1.656
Munjirin, A., & Iswinarti, I. (2023). Prediktor prestasi akademik pada remaja: Faktor-faktor yang mempengaruhi. Cognicia, 11(2), 106–111. https://doi.org/10.22219/cognicia.v11i2.29010
Najmah, N., Adelliani, N., Sucirahayu, C. A., & Zanjabila, A. R. (2023). Analisis Tematik pada Penelitian Kualitatif. Jakarta Selatan: Penerbit Salemba Medika.
Nurislaminingsih, R., Rachmawati, T. S., & Winoto, Y. (2020). Pustakawan Referensi Sebagai Knowledge Worker. ANUVA, 4(2), 169-182. https://doi.org/10.14710/anuva.4.2.169-182
Prameswari, E., & Ghofur, M. A. (2024). Pengaruh Kecerdasan Emosional terhadap Prestasi Belajar melalui Motivasi Belajar pada Mata Pelajaran Ekonomi. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan, 6(4), 3673-3685. https://doi.org/10.31004/edukatif.v6i4.7263
Rahmadiyanti, V. A., & Kuswinarno, M. (2024). Efektivitas Kecerdasan Emosional : dalam Peningkatan Komitmen Organisasi dan Kepuasan Kerja Karyawan. Ebisnis Manajemen, 2(4), 68-77. https://doi.org/10.59603/ebisman.v2i4.595
Saputri, R. E., Sari, F. A., Nurhidayah, F., & Ramadani, R. A. (2024). Pengaruh Kecerdasan Emosional terhadap Prestasi Siswa. Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 2(1), 1-9. https://doi.org/10.47134/pgsd.v2i1.904
Suryaningsih, C., Saripuddin, S., Widjiyati, N., & Sumiyanto, A. (2024). KECERDASAN EMOSIONAL DI ERA DIGITAL. Medan: PT Media Penerbit Indonesia.
Zulqaidah., Harahap, H., Nurroyian., Tanjung, R. S., Marpaung, D. B., & Aswaruddin. (2025). Kecerdasan Emosional dalam Komunikasi Interpersonal. Indo-MathEdu Intellectuals Journal, 208-219. http://doi.org/10.54373/imeij.v6i1.2482



