Penerapan Metode Story Telling Islami Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Terhadap Materi Sejarah Nabi Dalam Pendidikan Agama Islam

Authors

  • Ervina Ervina Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Bengkalis
  • Nurhasanah Putri Nilasari Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Bengkalis
  • Muhammad Syafiq Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Bengkalis

DOI:

https://doi.org/10.56832/mudabbir.v5i2.1073

Keywords:

Minat Belajar, Materi Sejarah Nabi, Story Telling

Abstract

Pengajaran materi sejarah nabi dalam Pendidikan Agama Islam sering kali dihadapkan pada tantangan rendahnya minat belajar siswa akibat metode konvensional yang monoton dan kurang melibatkan aspek emosional serta imajinasi peserta didik. Minat belajar merupakan faktor psikologis penting yang mendorong keterlibatan aktif siswa dalam proses pembelajaran, sehingga diperlukan strategi inovatif untuk membangkitkan antusiasme terhadap materi ajar. Salah satu pendekatan yang dinilai efektif adalah penerapan metode story telling Islami, yaitu penyampaian kisah para nabi melalui narasi yang menarik, ekspresif, dan sarat makna. Metode ini tidak hanya bertujuan menghibur, tetapi juga memberikan pengalaman edukatif yang melibatkan daya pikir, perasaan, dan sikap moral siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan non-kuantitatif dengan metode studi literatur untuk mengkaji relevansi dan efektivitas penerapan story telling Islami dalam meningkatkan minat belajar siswa terhadap materi sejarah nabi. Hasil analisis menunjukkan bahwa metode ini mampu menciptakan suasana pembelajaran yang interaktif, dinamis, dan bermakna, serta memicu keterlibatan emosional dan kognitif yang mendalam. Dengan demikian, story telling Islami layak menjadi bagian integral dari praktik pembelajaran PAI karena kemampuannya dalam menyentuh aspek afektif, kognitif, dan psikomotorik secara bersamaan, sehingga membantu pembentukan karakter muslim yang tangguh dan beriman.

Kata Kunci: Belajar; Minat; Sejarah Nabi ; Story Telling

Downloads

Published

2025-06-02

Issue

Section

Table of Content | Artikel