Analisis Perencanan dan Pengembangan SDM pada JNE Express Kota Padang

Authors

  • Alifia Aura Syafira Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang, Indonesia
  • Dira Dianova Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang, Indonesia
  • Chindy Oktaviani Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang, Indonesia
  • Debby Meyliona Saman Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang, Indonesia
  • Rangga Dwi Taruna Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang, Indonesia
  • Ramadhani Bayu Putra Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang, Indonesia

Keywords:

Sumber Daya Manusia, Operasional, Pelatihan Kerja, JNE Express.

Abstract

Penelitian ini membahas peran sumber daya manusia dalam mendukung kelancaran operasional JNE Express di Kota Padang. SDM merupakan komponen utama dalam perusahaan jasa yang sangat bergantung pada kualitas pelayanan kepada pelanggan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana perencanaan, pengembangan, dan pengawasan terhadap tenaga kerja dilakukan guna menunjang efisiensi operasional. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data diperoleh melalui observasi langsung, wawancara dengan pihak manajemen, serta studi dokumentasi internal perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa JNE Express menerapkan strategi rekrutmen berdasarkan kebutuhan, memberikan pelatihan kerja secara berkala, dan melakukan evaluasi kinerja melalui sistem yang terintegrasi. Beberapa tantangan yang dihadapi meliputi tingginya beban kerja saat periode tertentu, turnover karyawan, serta pentingnya menjaga motivasi dan kedisiplinan tenaga kerja. Strategi “mau dan mampu” diterapkan sebagai indikator kinerja SDM, didukung dengan program pelatihan dan penghargaan berbasis prestasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa keberhasilan operasional JNE Express sangat dipengaruhi oleh efektivitas pengelolaan sumber daya manusia secara menyeluruh.

Downloads

Published

2025-06-11

Issue

Section

Table of Content | Artikel