Analisis Pengoptimalisasian Literasi Sekolah Terhadap Minat Baca Siswa Sekolah Dasar
DOI:
https://doi.org/10.56832/edu.v3i2.341Keywords:
Literasi Dasar, Minat MembacaAbstract
Pemerintah telah menerapkan program literasi sekolah yang ditujukan kepada siswa agar minat membaca siswa meningkat. Namun, program ini belum berjalan dengan baik karena minat belajar siswa masih tergolong rendah. Tujuan penellitian ini adalah untuk menganalisis penerapan literasi sekolah terhadap minat baca siswa sekolah dasar secara optimal. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode studi kepustakaan. Objek kajiannya berupa buku-buku bacaan dan jurnal yang relevan dengan penerapan literasi sekolah terhadap minat baca siswa sekolah dasar. Analisis data dilakukan dengan mengkaji subtansi dan materi analisis pengoptimalisasian penerapan literasi sekolah terhadap minat baca siswa sekolah dasar. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa program literasi sekolah harus terus dilaksanakan guna meningkatkan minat membaca siswa, karena melalui optimalisasi membaca dan literasi dasar lainnya, sangat berpengaruh bagi pemahaman, penalaran dan keterampilan yang dibutuhkan siswa sekolah dasar bagi kemajuan bangsa di masa mendatang.
References
Apriliani, S. P., & Radia, E. H. (2020). ”Pengembangan Media Pembelajaran Buku Cerita Bergambar untuk Meningkatkan Minat Membaca Siswa Sekolah Dasar” Jurnal Basicedu, 4(4). http://jbasic.org/index.php/basicedu/article/view/492.
Elendiana, M. (2020). ”Upaya Meningkatkan Minat Baca Siswa Sekolah Dasar” Jurnal Pendidikan dan Konseling, 2(1). http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/jpdk/article/view/572.
Fahyuni, E. F., & Fauji, I. (2017). “Pengembangan Komik Akidah Akhlak untuk Meningkatkan Minat Baca dan Prestasi Belajar Siswa Sekolah Dasar” Halaqa: Islamic Education Journal, 1(1). https://halaqa.umsida.ac.id/index.php/halaqa/article/view/1536.
Hanum, F., et.al. (2020). "Pembelajaran Mata Kuliah Bahasa Indonesia" Jurnal Education and Development, 8(3), 33–36. https://journal.ipts.ac.id/index.php/ED/article/view/1869.
Harahap, D. G. S., et.al. (2022). “Analisis Kemampuan Literasi Siswa Sekolah Dasar” Jurnal Basicedu, 6(2). https://jbasic.org/index.php/basicedu/article/download/2400/pdf.
Kurniawan, A. R., et.al. (2019). “Peranan Pojok Baca dalam Menumbuhkan Minat Baca Siswa Sekolah Dasar” Jurnal Inovasi Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar, 3(2). https://ejournal.unp.ac.id/index.php/jippsd/article/view/107562.
Prasrihamni, M., et.al. (2022). “Optimalisasi Penerapan Kegiatan Literasi dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Sekolah Dasar” Jurnal Cakrawala Pendas, 8(1). https://www.ejournal.unma.ac.id/index.php/cp/article/view/1922.
Putrislia, A. N., & Airlanda, G. S. (2021). “Pengembangan E-Book Cerita Bergambar Proses Terjadinya Hujan untuk Meningkatkan Minat Membaca Siswa di Sekolah Dasar” Jurnal Basicedu, 5(4). https://jbasic.org/index.php/basicedu/article/view/1032.
Rohim, D. C., & Rahmawati, S. (2020). “Peran Literasi dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa di Sekolah Dasar” Jurnal Review Pendidikan Dasar: Jurnal Kajian Pendidikan dan Hasil Penelitian, 6(3). https://journal.unesa.ac.id/index.php/pd/article/view/10412.
Salma, A., & Mudzanatun, M. (2019). “Analisis Gerakan Literasi Sekolah Terhadap Minat Baca Siswa Siswa Sekolah Dasar” Mimbar PGSD Undiksha, 7(2). https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JJPGSD/article/view/17555.
Surbakti, H., et.al. (2021). “Implementasi Gerakan Literasi Sekolah pada Masa Pandemi Covid-19 dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Sekolah Dasar” Jurnal Basicedu, 5(4). http://jbasic.org/index.php/basicedu/article/view/1209.
Teguh, M. (2020). “Gerakan Literasi Sekolah Dasar” Jurnal Pendidikan Dasar Flobamorata, 1(2). https://training.unmuhkupang.ac.id/Index.Php/Jpdf/Article/View/217.
Triatma, I. N. (2016). “Minat Baca pada Siswa Kelas VI Sekolah Dasar Negeri Delegan 2 Prambanan Sleman Yogyakarta” E-Jurnal Prodi Teknologi Pendidikan, 5(6). https://journal.student.uny.ac.id/index.php/fiptp/article/view/3098.