Manajemen Sarana dan Prasarana Pendidikan di SMP Negeri 1 Bakauheni Lampung Selatan

Authors

  • Mahendra Sekolah Tinggi Agama Islam YASBA Kalianda
  • Aflah Aliyati Sekolah Tinggi Agama Islam YASBA Kalianda

DOI:

https://doi.org/10.56832/edu.v5i1.831

Keywords:

Inventarisasi, Manajemen, Sarana dan Prasarana

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang manajemen sarana dan prasarana di SMP Negeri 1 Bakauheni Lampung Selatan. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui Bagaimana Inventarisasi Sarana dan Prasarana Pendidikan di SMP Negeri 1 Bakauheni Lampung Selatan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif jenis deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang sarana dan prasarana, bendahara, 2 orang guru dan 2 orang siswa. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pemeliharaan Sarana dan Prasarana di SMP Negeri 1 Bakauheni Lampung Selatan dengan Penyadaran Pemeliharaan, Pemahaman, Pengorganisasian, Pengorganisasian dan  Pendataan Pemeliharaan Sarana dan Prasarana. Secara umum langkah-langkah inventarisasi Sarana dan Prasarana di  SMP Negeri 1 Bakauheni adalah: Menginventarisasikan keberadaan sarana dan prasarana yang ada, baik kondisi, jumlah, dan lain-lain,  Mengumpulkan data pendukung seperti tanggal pengadaan, sumber pengadaan atau tanggapan pengguna sarana dan prasarana.

References

Anwar, C. (2014). Hakikat Manusia dalam Pendidikan. Yogyakarta: Suka PRESS.

Arikunto, S., & Yuliana, L. (2009). Manajemen Pendidikan. Yogyakarta: Aditya Media.

Bafadal, I. (2008). Manajemen Perlengkapan Madrasah. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Danim, S. (2011). Pengantar Kependidikan. Bandung: CV. Alfabeta.

Didin, K., & Machali, I. (2014). Manajemen Pendidikan Konsep dan Prinsip Pengelolaan Pendidikan. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Karmanis, K., & Karjono, K. (2020). Buku Pedoman Belajar: Metode Penelitian. CV. Pilar Nusantara.

Matin, M., & Fuad, N. (2016). Manajemen Sarana dan Prasarana Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Moleong, L. J. (2005). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Republik Indonesia, Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003, Sistem Pendidikan Nasional, Pasal 1 Ayat 1

Sugiyono, S. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV. Alfabeta.

Downloads

Published

2025-03-08

Issue

Section

Table of Content | Articles