Perangkat Pembelajaran sebagai Komponen Penting dalam Proses Pembelajaran Efektif
DOI:
https://doi.org/10.56832/mudabbir.v5i2.2528Kata Kunci:
Perangkat Pembelajaran, Efektivitas Pembelajaran, Kurikulum Merdeka, Guru, Proses Belajar Mengajar.Abstrak
Perangkat pembelajaran merupakan instrumen penting yang mendukung terlaksananya proses pembelajaran yang efektif dan efisien. Melalui perangkat pembelajaran yang terencana, guru dapat menciptakan kegiatan belajar yang terarah, sistematis, serta sesuai dengan capaian pembelajaran yang diharapkan. Artikel ini bertujuan untuk mengkaji urgensi perangkat pembelajaran sebagai komponen strategis dalam mewujudkan pembelajaran yang efektif di era Kurikulum Merdeka. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi literatur dengan menganalisis berbagai sumber ilmiah terkini. Hasil kajian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran berfungsi tidak hanya sebagai pedoman pelaksanaan pembelajaran, tetapi juga sebagai alat evaluasi mutu proses dan hasil belajar. Dengan demikian, penyusunan perangkat pembelajaran yang baik akan berpengaruh langsung terhadap kualitas pembelajaran dan capaian peserta didik.










